Cara Mudah Mengisi Dan Menggunakan GO-PAY

Cara Mudah Mengisi Dan Menggunakan GO-PAY – Bagi para pengguna/pelanggan yang sering menggunakan jasa GO-JEK dapat menggunakan uang non tunai ini untuk memudahkan anda dalam bertransaksi dengan gojek, untuk itu dibawah ini kami menjelaskan “Cara Mudah Mengisi Dan Menggunakan GO-PAY” sebagai berikut :

GO-PAY Adalah Transaksi Nontunai atau dompet virtual yang bisa digunakan untuk melakukan pembayaran dalam aplikasi GO-JEK.

Nikmati berbagai fitur terbaru GO-PAY yang kini tidak hanya untuk membayar layanan GO-JEK tetapi juga dapat mengatur berbagai transaksi keuangan Anda secara nontunai.

Apa Keuntungan Menggunakan GO-PAY?

Dengan menggunakan GO-PAY, Anda dapat menikmati:

GO-RIDE diskon 40%
GO-CAR diskon 20%
GO-FOOD & GO-MART gratis biaya antar jika berbelanja di merchant partner
GO-SEND diskon 25%
Mendapatkan token untuk menukar poin di GO-POINTS

Bagaimana Cara Menggunakan GO-PAY?

Berikut ini adalah cara yang paling mudah untuk menggunakan GO-PAY:

Pastikan saldo GO-PAY Anda mencukupi
Pilih pembayaran menggunakan GO-PAY saat melakukan order pada aplikasi GO-JEK

Bagaimana Cara Isi Saldo GO-PAY?

Banyak cara lihat dibawah ini :

Cara Top Up GO-PAY Dengan Uang Tunai

Cara Top Up Deposit GO-JEK Melalui SMS

Cara Top Up Deposit GO-JEK Dari CIMB Niaga

CARA MUDAH TOP UP GO-PAY VIA BRI

CARA MUDAH TOP UP GO-JEK VIA MANDIRI

CARA Top Up GO-PAY Melalui BCA

Kelebihan GO-PAY ?

Top Up yang Mudah
Anda bisa melakukan pengisian saldo GO-PAY langsung dari rekening bank Anda. Dengan pilihan metode deposit saldo seperti melalui ATM, mobile banking, atau internet banking, dapatkan kebebasan bertransaksi dimanapun Anda berada.

Membayar Lebih dari Sekedar Transport
Saldo GO-PAY bisa digunakan untuk membayar semua jenis layanan GO-JEK, mulai dari pembelian makanan melalui GO-FOOD sampai dengan pembelian kebutuhan sehari-hari Anda melalui GO-MART.

Pembayaran Yang Pas, Tanpa Uang Kembalian
Dengan menggunakan GO-PAY, semua transaksi berjalan tanpa uang tunai dan apa yang Anda gunakan adalah apa yang Anda bayar.

Kepuasan Bersama
Pesan makanan atau barang untuk teman-teman Anda dan biarkan GO-PAY menangani transaksi Anda.

Kemudahan Pembayaran dengan Partial Payment
Tidak perlu khawatir jika GO-PAY Balance Anda tidak cukup untuk membayar transaksi. GO-FOOD dan GO-MART mendukung pembelian dengan Partial Payment dimana Anda bisa membayar sisa biaya setelah dikurangi GO-PAY Balance dengan uang tunai.

Fitur-fitur di dalam GO-PAY ?

1. Isi Saldo: Fitur ini digunakan untuk mengisi saldo GO-PAY Anda
2. Transfer: Anda dapat melakukan transfer saldo GO-PAY ke pengguna GO-JEK yang lain
3. Scan QR: Anda dapat melakukan transfer saldo GO-PAY kepada pengguna lain secara langsung hanya dengan memindai Kode QR yang dimiliki pengguna tersebut
4. Terima: Anda dapat menerima saldo GO-PAY dari pengguna lain jika pengguna tersebut memindai Kode QR Anda
5. Transaksi: Anda bisa melihar riwayat transaksi GO-PAY Anda di sini
6. Tarik: Anda dapat memindahkan saldo GO-PAY Anda ke rekening bank Anda
7. Voucher: Anda dapat menggunakan fitur ini untuk menukar kode voucher yang Anda miliki (jika ada). Pastikan kode voucher Anda masih berlaku, dan Anda memasukkan kode voucher dengan benar.

Untuk menggunakan fitur Transfer dan Tarik, Anda harus melakukan verifikasi akun terlebih dahulu.

Semoga informasi Cara Mudah Mengisi Dan Menggunakan GO-PAY ini bermanfaat

Selamat Mencoba




Rating

0

( 0 Votes )
Please Rate!
Cara Mudah Mengisi Dan Menggunakan GO-PAY

No votes so far! Be the first to rate this post.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *